Page 51 - DPG vol11
P. 51

TELAGA SEAFOOD
Somewhere Beyond The Sea(food)
Teks: Handy Nursatyo Foto: Dok. Telaga Seafood
Telaga Seafood adalah sebuah restoran yang menjual aneka masakan dari hasil laut seperti ikan laut, udang, cumi, kepiting, soka, kerang ijo, ikan air tawar gurame dan bandeng. Di samping itu juga menyediakan ayam dan sop iga untuk menambah varian pilihan yang lebih beragam untuk Anda yang sedang kumpul keluarga dan juga acara-acara kantor. Di sini juga tersedia berbagai pilihan ruang makan outdoor, ruang AC dan Function Room di lantai dua yang dapat di gunakan untuk acara khusus seperti: meeting, ulang tahun, dan rapat.
Telaga Seafood dibangun sejak tahun 2003 di Kota Modernland Tangerang oleh Christian Susanto yang telah lama bergelut dalam bisnis kuliner sejak tahun 1987. Saat ini Telaga Seafood telah memiliki beberapa cabang di Cibubur, BSD-City, Lippo Cikarang, dan yang terakhir adalah di Kota Harapan Indah.
KRISPY KREME
Sensasi baru menikmati doughnut kreasi sendiri di Krispy Kreme
Teks: Handy Nursatyo Foto: Dok. Krispy Kreme
Krispy Kreme Doughnuts Indonesia telah membuka flagship store terbarunya yang terletak di kawasan Harapan Indah. Gerai ini merupakan gerai Krispy Kreme pertama di dunia yang menyediakan teknologi Smart Kiosk.
Di sini Anda dapat melihat secara langsung proses di balik pembuatan Krispy Kreme Doughnuts melalui Doughnut Theater. Selain itu, gerai ini juga menyediakan Smart Kiosk di mana Anda dapat memilih sendiri doughnut atau kopi yang diinginkan melalui monitor khusus yang didesain untuk memudahkan pemesanan.
Melalui fitur ini, pelanggan juga dapat berkreasi untuk membuat doughnut buatannya sendiri dengan memilih topping dan filling yang diinginkan.
Alamat:Meli Melo Culinary 3, Jalan Raya Harapan Indah, Kota Harapan Indah, Bekasi
Instagram: @telagaseafood
Alamat: Meli Melo Culinary 3, Jalan Raya Harapan Indah, Kota Harapan Indah, Bekasi
Instagram: @krispykremeid
Januari - Juni 2020 | VOL.11 • 51


































































































   49   50   51   52   53